Mu'ammar Riski Ananda

Tutorial HTML Komputer Teknologi Renungan dan Agama Pengetahuan Internet Jaringan Info

Rabu, 30 April 2014

Homesick

Kemarin malam adalah perbincangan terlama saya dengan kedua orang tua dan keluarga. Yaa selama apapun perbincangan itu tetap aja tidak bisa mengobati rasa rindu yang di andaikan gunung berapi yang tidak kuat lagi menahan larva panas yang membakar perutnya (edan ya perandaiannya,hehe), yah tapi begitulah yang saya rasakan saat ini. Saya rindu kehangatan mereka, keharmonisan keluarga, dan canda tawa mereka.

Tak terasa sudah hampir 5 tahun saya jauh dari mereka, setiap tahunnya saya cuma mempunyai waktu 1 bulan untuk menikmati indahnya kebersamaan didalam rumah. Tapi 1 bulan itu adalah hal yang paling bahagia dari pada 11 bulan yang saya lalui setiap tahunnya.

Kembali lagi tentang perbincangan malam itu, banyak hal yang kami bahas, baik itu tentang masa depan saya dan juga masa depan keluarga. Malam itu ibu banyak bercerita tentang perkembangan uda (abang),adik-adik saya, dan juga keponakan saya. Adik saya Bambang Susanto yang sebentar lagi akan menduduki bangku kuliah sekarang lebih tumbuh dewasa, sekarang dia mengerti bahwa dia itu bukan anak bungsu lagi, sekarang sudah ada seorang putri yang akan tumbuh cantik dan pintar dalam keluarga kami, dan yang paling membuat saya bangga itu sekarang dia rajin shalat dan tongkrongan nya itu di mesjid loh, subhanallah kan?
Adik saya satu lagi adalah sibungsu Mutiara Sari, sebentar lagi naik kelas 2 SD, dia mungkin anak yang mengikuti jejak sang ayah, dalam keluarga hanya ayah yang matematika nya luar biasa, dan Tiara lah yang mengikuti kepintaran itu, bakatnya sudah terlihat dari sekarang. Dan umur 4 tahun aja dia sudah dibiasakan untuk berpuasa, kalo masalah puasa sih kami dari umur 3 tahun itu sudah dibiasakan untuk berpuasa dibulan ramadhan. Tapi salutnya untuk sikecil ini dia rela sakit untuk puasa, subhanallah sekali. Dan yang terakhir adalah keponakan kesayangan kami Zahwa, sekarang berumur 2 tahun, yaah sekarang dalam masa masa menggemaskan, pusat perhatian, banyak perkembangan yang membuat semua mata tertuju pada dia.

Saya sangat merindukan mereka, tak terasa air mata mengalir sepanjang pembicaraan malam itu, dan yang paling tak tertahankan itu ketika orang tua mengatakan kalau saya itu harus dekat dengan mereka setelah menyelesaikan kuliah, saya mengatakan kalau saya memutuskan untuk menjadi pebisnis kedepannya. Dan memilih untuk berbisnis disumatra saja. Ibu dan Ayah akan melaksanakan rukun islam yang ke 6 pada 2 tahun yang akan datang, saya ingin hadir menyaksikan mereka pergi ke tanah suci tersebut.

Saya benar-benar merindukan mereka, ibu dan ayah sudah membicarakan tentang rencana-rencana yang akan kami lakukan apabila saya pulang ke Aceh, mulai dari liburan, foto keluarga, dan juga dari rencana-rencana usaha yang akan di buat dan dilanjutkan.

Kebahagian yang paling besar didunia ini adalah mereka, mereka lah penyemangat saya ketika saya terjatuh, merekalah orang yang akan membangkitkan saya ketika semua orang tak lagi memperdulikan saya, mereka tempat saya mencurahkan semua penyesalan saya, merekalah alasan kenapa saya hidup, kenapa saya harus berjuang, kenapa saya harus mempertahankan hidup ini, merekalah motivator terbaik saya,dan hanya mereka yang mau berdo'a untuk semua dosa-dosa yang telah saya perbuat.

Saya merindukan kalian Ibu, Ayah, Uda, Anto, dan Tiara.
Semoga kalian semua selalu dalam lindungan Allah swt. Amin

Senin, 21 April 2014

Pelangi

Diumpamakan kegagalan itu hujan,dan keberhasilan adalah matahari, Maka hendaklah membutuhkan keduanya untuk menghasilkan pelangi.

Mungkin kata-kata ini akan menjadi motivasi saya untuk sebuah rencana yang sudah saya persiapkan. Sudah banyak rencana-rencana yang saya rancang untuk kehidupan saya kedepannya. Tapi setiap perencanaan itu kadang-kadang tak sesuai dengan yang saya rancangkan sebelumnya. Banyak rencana itu, tapi saya tidak putus asa membuat rencana-rencana baru dalam hidup saya. Contoh kecilnya saja, dulu sewaktu masih kuliah saya merencanakan untuk langsung kuliah tanpa bekerja, tapi sekarang malah tidak sesuai dengan apa yang dirancang.

Sekarang saya memutuskan merancang sebuah rencana untuk kedepan nanti, saya memutuskan untuk menjadi entrepreneur. Sekarang kata-kata diatas sangat mempengaruhi langkah saya. Saya tidak bisa langsung terjun kedunia yang menurut Orang tua saya harus mempunyai mental baja. Saya harus mempersiapkan ilmu tentang manajemennya,ilmu keuangannya, disiplin waktu, dan lain lain. Jadi sekarang lah waktunya saya mempelajari semua itu, sebelum rencana ini saya implementasikan.

Gagal itu sudah pasti ada dalam prosesnya, "habiskan dulu kuota gagalmu, hingga yang tersisa kuota keberhasilanmu", begitulah kata menteri BUMN kita Pak Dahlan Iskan, saya berharap Rencana ini akan dapat saya implementasikan dalam 2 tahun mendatang. Amin

Bila ingin menjadi seorang Bos, kenali dulu pekerjaan anak buahnya.
Jadi apapun itu, jika kita ingin posisi diatas, maka dimulailah dari bawah. Agar apabila kita jatuh kebawah kita masih mampu untuk bangkit kembali

Minggu, 20 April 2014

Paku Dunia Tertinggi di Pulau Jawa (3676 MDPL)

Semeru,
Sore itu aku memulai sebuah perjalanan untuk menggapai puncak tertinggi mu yaitu Mahameru,
Ribuan tetesan air jatuh dari langit seakan merasa hiba melihat kehausan dimuka bumi,
gumpalan kabut yang seakan membalut danau ranupani,
kala itu membuat aku merasa terpanggil untuk melihat keindahan apa lagi yang akan engkau sajikan dalam perjalananku untuk mencapai puncakmu,

Detik demi detik,
Menit demi menit,
Jam demi jam,
Hari demi hari
Dan rintangan demi rintangan tlah dilalui,
Lelah,letih,dan sedikit keputus asaan dirasakan,
Tapi semua itu tak sebanding dengan apa yang mata dan hati ini dapatkan,
Indahnya ranukumbolo membukakan pikiran yang kotor terhadap alam semesta,
Dingin nya Arcopodo membekukan lidah untuk berucap selain bertasbih dan mengucap kepada-NYA,
Dan kokohnya puncak Mahameru seakan memesankan betapa kecil dan hinanya manusia di alam semesta ini dan sungguh besar ke agungan-NYA,
Jadi apa yang harus disombongkan atas segala nikmat yang telah Tuhan berikan?

Sabtu, 19 April 2014

Setumpuk Emas atau Setumpuk Lumpur?

Antara setumpuk emas dan setumpuk lumpur, mana kah yang akan kau pilih?
Emas sudah pasti berharga yang selalu dimuliakan, dan lumpur pasti tidak akan menjadi pilihan bagi sebagian orang, tapi tidak kah kau berfikir bagaimana penting nya lumpur bagi sebutir bibit?
Begitulah kita, mungkin kita tidak bisa menjadi setumpuk emas yang selalu dimuliakan. Tapi kita bisa menjadi setumpuk lumpur untuk sebutir bibit yang akan menjadi sebatang pohon yang menghasilkan buah yang banyak.

Jumat, 11 April 2014

Menuju ke Fase Terbaik,Siapa takut?

Beginilah hidup.
Diawali dengan canda tawa bahagia, dan bagaimana juga harus diakhiri dengan canda tawa bahagia.
Tapi sekarang permasalahannya diantara awal dan akhir itu pasti tercipta banyak kisah tentang perjalanan hidup untuk mencapai canda tawa bahagia diakhir tersebut. Manis dan pahit, suka dan duka sudah pasti terukir dalam perjalanan tersebut.
Dan saat ini saya sedang berada pada fase diatas. Tak terbayangkan sebelumnya saya bakal melewati fase itu jauh dari sisi orang yang selalu setia disamping saya untuk membimbing saya ke arah yang benar, mereka kedua orang tua dan keluarga. 

Minggu, 06 April 2014

Untuk Kalian Orang-Orang yang Paling di Cinta

Assalamu'alaikum wr wb

huaahh, hampir genap dua tahun lamanya saya tidak membuat postingan, postingan terakhir saya itu 31 maret 2012, buset apa saja yang saya lakukan selama itu?haha wallahu'alam sob :D, banyak cerita pahit dan manis yang saya jalanin selama itu. Manis nya di tahun 2013 kemarin adalah tahun terbesar bagi saya, kenapa? tepat pada tanggal 30 november 2013 saya berhasil mempersembahkan sebuah gelar untuk orang tua tercinta.

Amd, gelar tersebut tersabet di belakang nama saya sekarang, sungguh sebuah kebanggaan bukan? mungkin bagi sebagian orang menganggap gelar tersebut bukan lah apa-apa, tapi bagi saya itu adalah sebuah pencapaian awal terhebat bagi saya. Bermodalkan kepintaran yang pas-pasan (ragu sih masuk kategori pintar atau gak haha), tekad yang kuat, dan semangat yang luar biasa, tepat pada awal bulan juli saya mengangkat kaki dari kampung halaman, meninggalkan kedua orang tua,abang,adik,sanak saudara dan para teman-teman di sebuah kota kecil tapi penuh keramahan (Aceh Barat Daya), untuk mencari ilmu dan pengalaman untuk bekal dimasa depan.